Tingkatkan Kesehatan Masyarakat Dengan Posyandu

12 Agustus 2019 10:00. Berita "PEMBERDAYAAN MASYARAKAT". Dibagikan oleh AISYA RAHMAH AYU NOVANTINA. Dibaca 2,547 kali.



Klaten- Posyandu atau Pos Pelayanan Terpadu merupakan wadah kegiatan masyarakat yang mana terdapat pelayanan kesehatan masyarakat serta kegiatan lainnya. Tak hanya bidang kesehatan, bidang ekonomi dan bidang yang berkaitan lainnya juga ikut dalam kegiatan posyandu. Meskipun belum seluruh wilayah di Indonesia menerapkan hal tersebut, minimal terdapat aspek kesehatan dan pendidikan didalam kegiatan posyandu. Kegiatan posyandu merupakan bentuk dari pemberdayaan masyarakat utamanya ibu-ibu untuk memperhatikan kesehatan anak dan pola konsumsi keluarga.

Menurut Kemenkes ada 5 meja posyandu. Meja satu antara lain pendaftaran balita, ibu hamil, ibu menyusui. Meja dua untuk penimbangan dan pengukuran balita. Meja tiga untuk pencatatan hasil penimbangan dan pengukuran. Meja empat adalah penyuluhan dan pelayanan gizi bagi ibu balita, ibu hamil dan ibu menyusui. Meja 5 pelayanan kesehatan, KB dan Imunisasi.

(Baca Juga : Sinergitas Peserta KKN Dengan Pemerintah Daerah Kecamatan Wonosari Dalam Rapat Koordinasi Kecamatan)

Dalam kegiatan posyandu dibantu tenaga para kader kesehatan yang didampingi oleh Bidan Desa. Pada saat kegiatan posyandu pembagian tugas kader antara lain pendaftaran, pengukuran, pencatatan, penyuluhan, pemberian makanan tambahan, serta pelayanan yang dapat dilakukan oleh kader. Diluar kegiatan posyandu, kader kesehatan bertugas untuk pencatatan PHBS dan penggunaan alat kontrasepsi.

Bu Bidan Desa berpesan untuk segera melakukan penilaian serta pencatatan terhadap PHBS di wilayah tempat tinggal kader, yang akan dikumpulkan untuk data di Puskesmas Wonosari.

Di Desa Bolali kegiatan Posyandu rutin diadakan satu bulan sekali, sesuai anjuran dari Kementerian Kesehatan RI. Kegiatan Posyandu Balita, Lansia, serta Posbindu diadakan serentak per-dukuh secara bergantian.

Posyandu bulan ini dilaksanakan pada tanggal 12-21 Agustus 2019. Yang pertama Senin, 12 Agustus 2019 dilaksanakan di Dukuh Bolali, dikarenakan Dukuh Bolali terdiri dari 2 RW yakni RW 3A dan 3B sehingga pelaksanaan posyandu dilaksanakan di Balai Desa. Hari kedua Selasa, 13 Agustus 2019 di Dukuh Tirip. Hari ketiga Rabu, 14 Agustus 2019 di Dukuh Candi. Hari Keempat Kamis, 15 Agustus 2019 di Dukuh Krasak. Hari kelima Senin, 19 Agustus 2019 di Dukuh Sutran. Hari keenam Selasa, 20 Agustus 2019 di Dukuh Kebak. Hari terakhir Rabu, 21 Agustus 2019 di Dukuh Pajangan.

“Agenda bulan ini, ada pengukuran serentak nggih Bu. Pemberian Vitamin A (merah dan biru) dan obat cacing. Vitamin A yang dibagikan terbagi menjadi dua jenis, yakni kapsul merah dan kapsul biru. Yang berwarna merah untuk balita dan bunda yang sedang nifas. Sedangkan kapsul warna biru untuk bayi usia 6 hingga 11 bulan.” pesan Bu Bidan Desa.

Berita Lainnya